Cara Menghapus Akun Shopee

Shopee adalah perusahaan e-commerce yang perkembangannya sangat pesat di Indonesia, ini dikarenakan banyaknya penawaran menarik dari pihak marketplace ini antara lain promo gratis ongkir, program cashback, diskon dan lain-lain yang biasanya sangat diminati kaum hawa. Maka tidak heran jika setiap smartphone nya dipastikan memiliki aplikasi shopee, sehingga minat penjual pun semakin meningkat untuk memasarkan produknya di marketplace ini. Namun jika kalian ingin berhenti menggunakan marketplace ini ada baiknya kalian menghapus akun tidak hanya menghapus instalan aplikasi kalian, agar data pribadi kalian tetap aman, saat ini masih banyak yang belum mengetahui cara menghapus akun shopee.

Menghapus akun shopee ini bisa dilakukan bagi penjual ataupun pembeli, yang paling utama adalah bagi penjual karena jika kalian tidak menghapus akun shopee kalian, bisa saja ada pembeli yang melakukan checkout terhadap toko kalian. Memang,shopee akan melakukan pengembalian dana jika tidak ada respon dari penjual, namun tentunya akan merugikan bagi pembeli ketika benar-benar membutuhkan barang tersebut tetapi tidak ada respon dari penjual dan pengembalian dana pun biasanya dilakukan jika telah melebihi batas waktu pengemasan.

Tidak hanya itu, bagi pembeli pun ada baiknya menghapus akun shopee kalian jika memang kalian memutuskan untuk tidak lagi menggunakan marketplace ini. Selain untuk keamanan data pribadi kalian, saat ini juga marak penipuan mengatasnamakan shopee. Oleh karena itu kali ini saya akan menjelaskan cara hapus akun shopee. Tetapi ada satu hal yang perlu kalian ingat sebelum memutuskan menghapus akun shopee yaitu jika kalian telah menghapus akun shopee maka tidak akan dapat dipulihkan kembali.

Cara Menghapus Akun Shopee

Silahkan buka hp dan Masuk aplikasi shopee

Langkah pertama adalah membuka hp kemudian Buka Aplikasi Shopee yang ada di hp kalian
Aplikasi Shopee

Silahkan Klik Saya Lalu Klik Pengaturan Akun Shopee

Setelah masuk ke aplikasi shopee kalian klik Saya yang ada di kanan bawah kemudian Pilih dan Klik Pengaturan Akun
pengeturan akun shopee

Pilih Ajukan Penghapusan Akun

Untuk melakukan penghapusan akun shopee kalian bisa pilih Ajukan Penghapusan Akun yang ada di bagian bawah
Ajukan Penghapusan Akun

Baca Informasi Mengenai Penghapusan Akun lalu klik Lanjut

Setelah Klik Ajukan Penghapusan Akun nanti akan ada notif silahkan Klik OK kemudian nanti akan ada informasi mengenai penghapusan akun, silahkan dibaca Lalu Klik Lanjut
Info penghapusan akun shopee

Lakukan Verifikasi

Pihak shopee akan melakukan verifikasi dengan cara mengirimkan kode ke nomor hp yang digunakan didalam akun shopee. Silahkan masukkan kode tersebut kemudian Klik Lanjut
masukkan kode verifikasi

Berikan Alasan Penghapusan Akun

Setelah melakukan verifikasi akun shopee kalian akan disuruh memberikan Alasan kenapa ingin menghapus akun shopee
alasan penghapusan akun shopee

Masukkan Email Kalian

Setelah memberikan alasan penghapusan akun shopee, silahkan Masukkan Email kalian. Disini kalian bisa masukkan email yang memang masih aktif kemudian centang Persetujuan. Setelah itu Klik Kirimkan
Masukkan email

Kenapa Pengajuan Penghapusan Akun Shopee Ditolak?

Mungkin ada beberapa di antara kalian yang sudah mengajukan penghapusan akun shopee akan tetapi pengajuan tersebut ditolak. Ada beberapa hal yang perlu kalian perhatikan dalam melakukan penghapusan akun shopee.

Pembatasan Akun

Jika kalian mempunyai akun shopee akan tetapi akun shopee terset ingin dihapus maka kemungkinan besar pengajuan penghapusan akun akan ditolak. Jika kalian tetap ingin melakukan penghapusan akun maka kalian harus memulihkan akun terlebih dahulu.

Nomor Hp atau Nomor Ponsel Telah Digunakan di Akun Shopee Lain

Jika kalian memiliki beberapa akun yang menggunakan nomor hp yang sama maka jika salah satu akan tersebut akan dihapus kemungkinan besar juga akan ditolak. Kalian bisa menghubungi CS Shopee dan jelaskan kenapa ingin menghapus akun shopee, kenapa nomor ponsel kalian bisa terdaftar di akun shopee lain dll.

Akun Shopee Kalian Mempunyai Pesanan Belum Selesai

Bagi kalian yang memiliki akun shopee untuk jualan maka pastikan semua pesanan sudah terselesaikan jika ingin menghapus akun shopee. Maksudnya terselesaikan adalah semua pesanan sudah sampai ke pembeli dan pembeli sudah konfirmasi serta dana sudah masuk ke penjual.

Masih Ada Saldo Shopeepay

Jika kalian memiliki akan shopee dan ingin menghapusnya maka pastikan akun shopeepay kalian sudah kosong. Jika masih ada saldo kalian bisa mentransfer saldo tersebut ke ATM atau juga bisa mentransfer saldo tersebut ke akun shopee lain. Pastikan transaksi transfer tersebut sudah berhasil dan sudah masuk ke rekening atau ke akun shopee lain.

Itulah tadi beberapa cara menghapus akun shopee yang bisa kalian lakukan. Jika kalian masih kurang yakin, kalian bisa melihat panduan resmi mengenai cara hapus akun shopee dari website shopee.