Cara Masuk Bios Laptop Lenovo

Basic Input Output System disingkat menjadi BIOS yang kita kenal saat ini. BIOS ini merupakan firmware yang berada dalam chip yang diletakkan pada bagian tertentu motherboard. Bios ini berfungsi dalam membantu load pada sistem. Karena sistem operasi akan gagal load jika tidak ada BIOS.

Tidak hanya itu, BIOS juga memiliki peran penting yaitu tempat pertama ketika kalian akan mulai install sistem operasi di komputer atau laptop. Saat ini semua jenis ataupun merk Laptop ketika mulai menginstall sistem operasi tentunya akan melalui BIOS, diantaranya yaitu laptop merk Lenovo.

Lenovo adalah salah satu vendor populer saat ini di bidang elektronik seperti laptop, smartphone ataupun komputer desktop. Lenovo saat ini telah mengakuisisi Thinkpad milik perusahaan motorola dan IBM. Ini berdampak pada peminat Lenovo yang semakin meningkat di berbagai belahan dunia.

Nah, Kali ini saya tidak akan membahas tentang kemajuan Lenovo melainkan saya akan membahas tentang bagaimana cara masuk BIOS laptop lenovo dengan mudah.

Cara Masuk Bios Laptop Lenovo dengan Tombol Kombinasi

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk bisa masuk ke bios laptop lenovo, tergantung dari tipe laptop lenovo itu sendiri. Kalian tak perlu pusing pusing mencari cara untuk bisa masuk ke bios laptop lenovo, kalian hanya perlu mengikuti langkah langkah dibawah ini.

Untuk yang pertama adalah menggunakan tombol keyboard, sama seperti laptop pada umumnya laptop lenovo juga bisa menggunakan tombol keyboard untuk bisa masuk ke bios, akan tetapi biasanya beda tipe beda cara menggunakan tombolnya

Berikut ini tombol yang bisa digunakan untuk masuk ke bios berdasarkan tipe laptop lenovo :

Laptop Lenovo G405 & G series

Yang pertama adalah laptop lenovo dengan tipe G405 & G series. Pada tipe laptop lenovo ini kalian bisa menggunakan tombol Fn dan F2. Berikut ini cara menggunakannya.

  • Silahkan restart laptop lenovo G405 & G series
  • Setelah laptop lenovo booting kalian bisa menekan tombol kombinasi Fn dan F2
  • Setelah itu kalian akan masuk ke bios laptop lenovo G405 & G series
  • Di Dalam bios kalian bisa melakukan pengaturan sesuai dengan kebutuhan yang kalian inginkan
  • Selesai

Laptop Lenovo ThinkPad

Yang kedua adalah laptop lenovo ThinkPad, tidak jauh beda dengan tipe yang sebelumnya, laptop lenovo ThinkPad juga menggunakan tombol. Berikut ini tombol untuk masuk ke bios lenovo dan cara menggunakannya.

  • Silahkan hidupkan laptop lenovo
  • Untuk bisa masuk ke bios laptop lenovo ThinkPad silahkan tekan tombol kombinasi Fn+F1 setelah laptop lenovo booting
  • Maka kalian akan masuk bios laptop lenovo ThinkPad jika berhasil
  • Selesai

Laptop Lenovo IdeaPad

Apakah kalian pengguna laptop lenovo IdeaPad? Jika iya maka kalian bisa menggunakan langkah langkah dibawah ini untuk bisa masuk ke bios laptop lenovo IdeaPad.

  • Silahkan kalian hidupkan atau restart laptop lenovo IdeaPad
  • Jika kalian ingin masuk ke bios laptop lenovo IdeaPad maka silahkan menekan F1 pada keyboard setelah laptop booting
  • Jika berhasil maka kalian akan masuk ke bios laptop lenovo
  • Selesai

Cara Menonaktifkan Fitur Hotkey Mode untuk Masuk Bios Lenovo

Jika cara cara diatas tidak berhasil karena kemungkinan ada fitur fast boot di Bios laptop lenovo sedang aktif. Maka solusinya adalah dengan melakukan disable fitur Hotkey Mode. berikut ini cara yang bisa kalian gunakan untuk bisa menonaktifkan fitur Hotkey Mode.

  • Silahkan kalian masuk ke tampilan windows laptop lenovo
  • Setelah itu klik Start >> Power
  • Kemudian tekan dan tahan Tombol Shift lalu Klik Restart
  • Setelah itu laptop lenovo kalian akan mati
  • Hidupkan kembali laptop lenovo
  • Ketika laptop akan hidup silahkan tekan tombol untuk masuk ke bios laptop lenovo menggunakan tombol F2 atau dengan FN+F2
  • Cara ini dilakukan karena mungkin settingan pernah berubah, jadi dengan menggunakan cara ini diharapkan bisa disable fitur Hotkey Mode
  • Jika tahapan ini sudah dilakukan seharusnya kalian bisa masuk ke bios laptop lenovo
  • Selesai

Cara Menggunakan Tombol Novo Key

Selain menggunakan tombol dan juga menonaktifkan fitur hotkey mode kalian juga bisa menggunakan tombol novo key.

Jika laptop lenovo kalian memiliki tombol ini bisa langsung kalian gunakan. Akan tetapi tidak semua laptop mempunyai tombol novo key ini. Tombol novo key ini terletak di sebelah kanan tombol power laptop lenovo.

Untuk cara menggunakannya kalian hanya perlu menekan tombol novo key pada saat laptop dalam kondisi mati, tekan tombol tersebut beberapa saat sampai muncul beberapa pilihan.

Berikut ini beberapa pilihan yang akan muncul ketika tombol novo key di gunakan.

  1. Nomal, maksud dari normal ini adalah tidak adanya perubahan yang terjadi pada pengaturan bios lenovo
  2. Bios, maksud dari bios ini adalah jika kalian ingin masuk ke bios laptop lenovo maka pilih bios dan kalian akan bisa langsung masuk ke dalam bios laptop lenovo
  3. Boot, maksud dari boot ini adalah fitur yang bisa kalian gunakan untuk memilih hardware yang akan dibaca oleh sistem ketika laptop dihidupkan. Biasanya digunakan untuk melakukan install ulang laptop dan yang lainnya
  4. Recovery, jika kalian memilih menu ini maka kalian akan masuk kedalam menu recovery

Itulah tadi beberapa cara masuk bios laptop lenovo. Perlu kalian ketahui jika kalian menggunakan cara ini kemudian laptop kalian mengalami kerusakan atau error maka saya tidak bertanggung jawab atas kerusakan pada laptop lenovo kalian.