8 Aplikasi Belanja Online Populer di Indonesia Paling Murah
8 Aplikasi Belanja Online Populer di Indonesia Paling Murah – Kegiatan berbelanja secara daring sekarang sudah sangat familiar pada Masyarakat Indonesia, membuat aplikasi belanja online juga mulai menjamur di Indonesia. Banyak sekali aplikasi yang bisa digunakan untuk berbelanja online.
Terutama untuk membeli berbagai kebutuhan seperti makanan, barang-barang rumah tangga, fashion, dan masih banyak lagi. Salah satu kelebihan menggunakan aplikasi belanja adalah pembeli tinggal melakukan pembayaran dan menunggu barangnya datang.
Tetapi tidak semua aplikasi belanja menyediakan fitur-fitur dan keuntungan yang sama pada konsumennya. Berikut ini daftar aplikasi belanja paling direkomendasikan untuk Anda.
8 Aplikasi Belanja Online Populer di Indonesia
Dengan adanya aplikasi berbelanja online akan memudahkan masyarakat Indonesia untuk memenuhi berbagai kebutuhannya dari mulai kebutuhan pokok, sandang maupun papan.
Sama seperti memilih toko tempat untuk berbelanja, saat memilih aplikasi belanja online Anda pastinya akan mencari marketplace yang banyak memberikan Anda keuntungan dari mulai barang murah, diskon dan gratis ongkos kirim.
Bagi Anda yang masih bingung mencari aplikasi belanja, berikut ini daftar rekomendasi aplikasi belanja paling populer dan banyak digunakan oleh pengguna.
1. Shopee
Shopee atau sering juga disebut sebagai aplikasi oranye ini paling populer dan banyak digunakan di Asia Tenggara khususnya Indonesia. Aplikasi ini pertama kali diluncurkan oleh developer asal Singapura tahun 2015 dengan mengusung konsep Customer to Costumer.
Sampai saat ini Shopee telah digunakan kurang lebih 7 negara dari mulai Indonesia, Malaysia, Filipina, Taiwan, Singapura, Vietnam dan juga Thailand. Semakin besar jangkauan aplikasi ini membuat tema yang awalnya Customer to Customer juga berkembang menjadi business to customer dengan adanya fitur Shopee mall.
Jadi melalui aplikasi belanja online ini pengguna bisa juga berbelanja untuk memenuhi berbagai kebutuhan dari brand-brand terkenal dan sudah familiar di telinga masyarakat Indonesia.
Yang membuat aplikasi ini semakin populer adalah Shopee juga sangat rajin memanjakan para penggunanya dengan menghadirkan banyak voucher menarik dari mulai diskon gratis ongkos kirim, voucher potongan harga hingga cashback.
Fitur lainnya, Shopee selalu mengadakan flash sale pada jam tertentu, event special pada tanggal kembar dan masih banyak lagi. Hingga kini aplikasi belanja online ini sudah di unduh oleh lebih dari 100 juta pengguna seluruh dunia.
2. Tokopedia
E-commerce lainnya yang juga banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia adalah Tokopedia. Aplikasi yang identik dengan warna hijau ini didirikan oleh William Tanuwijaya asal Indonesia pada tahun 2009 dengan misi untuk memeratakan ekonomi digital dan membantu UMKM.
Saat ini Tokopedia sudah menjadi salah satu aplikasi belanja online yang paling berpengaruh tidak hanya di Indonesia saja tetapi juga Asia tenggara. Bahkan Tokopedia juga pernah menggandeng boyband asal Korea Selatan BTS sebagai brand ambasadornya.
Banyak sekali promo yang disediakan oleh Tokopedia untuk semua penggunanya, khususnya pada event yang dinamakan Waktu Indonesia Belanja. Pada waktu tersebut pengguna bisa mendapatkan barang-barang murah dan membuat belanja lebih hemat.
3. Zalora Indonesia
Zalora Indonesia merupakan aplikasi belanja online yang sangat cocok digunakan oleh pengguna yang sedang mencari barang-barang di bidang kecantikan dan fashion. Semuanya tersedia di Zalora untuk mempercantik tampilan Anda tetap stylish.
Tidak hanya pakaian saja Anda juga bisa menemukan parfum dan aksesoris dari berbagai brand ternama di Indonesia. Tidak perlu khawatir juga tentang keoriginalitasannya, Anda hanya akan menemukan barang asli di Zalora Indonesia.
Zalora pertama kali didirikan pada tahun 2011 dan sudah bisa dijangkau pada lebih dari 27 negara di seluruh dunia termasuk salah satunya Indonesia. Yang menarik Zalora tidak hanya menjual brand asal luar negeri saja tetapi juga banyak menjual brand lokal dan menyesuaikannya dengan selera masyarakat Indonesia.
Tidak perlu khawatir untuk para pengguna pacinta voucher gratis ongkir, Zalora juga menyediakan voucher gratis ongkir untuk seluruh wilayah di Indonesia khususnya untuk Anda yang beli produk Flagship store.
4. Berrybenka
Berrybenka sebenarnya aplikasi belanja online yang mirip dengan Zalora Indonesia dan sudah didirikan sejak tahun 2012 oleh Jason Lamuda. Fokus dari Berrybenka adalah menjual berbagai barang yang berhubungan dengan produk fashion baik pria maupun wanita yang berasal dari berbagai brand ternama dan brand lokal di Indonesia.
Jika Anda yang memiliki ketertarikan terhadap fashion, tidak ada salahnya untuk mencoba berbelanja di Berrybenka. Semua produk yang disediakan pada aplikasi ini sudah pasti original dan berkualitas dengan harga yang terjangkau.
Berrybenka selalu melakukan pengembangan pada aplikasi untuk membuat pengguna semakin mudah berbelanja di aplikasi mereka dengan mengusung berbagai kecanggihan teknologi.
Itu sebabnya Berrybenka saat ini sudah diunduh lebih dari 1 juta kali dan menjangkau pengiriman ke seluruh wilayah di Indonesia. Dapatkan banyak pilihan voucher menarik juga yang disediakan pada setiap pengguna lama ataupun baru.
5. Sociolla
Sociolla banyak dipilih oleh kebanyakan Wanita di Indonesia karena menyediakan banyak kebutuhan perawatan, make up dan juga alat-alat kecantikan lainnya. Sociolla juga menjamin seluruh produk yang dijualnya memiliki kualitas dan original membuat para Wanita tertarik untuk berbelanja di aplikasi belanja online ini.
e-commerce ini sudah didirikan sejak tahun 2015 dan bermulai dari website saja, lalu pada tahun 2019 berkembang menjadi bisnis 020 atau online to offline. Jadi untuk para customer yang ingin berbelanja secara langsung juga bisa menemukan Sociolla store yang sudah tersebar pada beberapa wilayah di Indonesia.
Dengan berbelanja di aplikasi Sociolla pengguna bisa mendapatkan banyak keuntungan dari mulai kemudahan bertransaksi, mendapatkan banyak diskon dan gratis ongkir, serta jaminan produk tersebut original.
6. BliBli
Aplikasi belanja online lainnya yang bisa jadi pilihan untuk Anda adalah Blibli. Aplikasi ini termasuk platform marketplace hybrid antara customer to customer dan business to customer.
Bisa digunakan untuk mengirim barang ke seluruh Indonesia dan menyediakan keamanan transaksi untuk seluruh penggunanya. Jadi pengguna tidak perlu khawatir akan tertipu atau barang yang dikirim tidak sesuai dengan yang Anda pesan.
Gratis ongkos kirim ke seluruh wilayah di Indonesia juga sudah tersedia, para pengguna bisa menggunakannya untuk mengurangi ongkos kirim yang biasanya membuat biaya yang harus dikeluarkan lebih mahal dibandingkan dengan harga barang yang sesungguhnya.
7. Bukalapak
Aplikasi belanja online terbaik dan termurah di Indonesia adalah Bukalapak. Menjadi salah satu platform yang sangat populer karena banyak memberikan berbagai promo pada setiap penggunanya dan memenuhi berbagai macam kebutuhan dengan harga paling murah.
Platform marketplace yang didirikan oleh Achmad Zaky dan Muhammad Fajrin Rashid pada tanggal 10 Januari 2010 ini membantu para UMKM untuk bisa mengembangkan bisnisnya secara digital dan mampu bersaing dengan aplikasi belanja kompetitor lainnya seperti Shopee dan Tokopedia.
Anda ingin menjamin keaslian barang yang akan dibeli, bisa gunakan salah satu fitur Bukalapak yaitu bukaMall. Disini Anda akan menemukan berbagai barang menarik dari brand-brand ternama yang sudah dijamin keasliannya.
8. Lazada
Terakhir aplikasi yang menyediakan berbagai kebutuhan dan populer di kalangan masyakarat Indonesia adalah Lazada. Lazada juga termasuk kepada aplikasi belanja online yang tidak kalah dengan kompetitor lainnya.
Bisa digunakan hampir seluruh negara asia dari mulai Indonesia, Filipina, Malaysia, Vietnam, Singapura dan masih banyak lagi. Yang membuatnya populer di Indonesia pastinya karena Lazada sering memberikan event menarik dan berbagai promo besar-besaran.
Selain itu Lazada juga menyediakan fitur Lazmall tempat untuk mendapatkan barang dari brand terkenal dan familiar di telinga masyarakat Indonesia dengan harga yang murah dan berbagai potongan harga untuk pengguna.
Itulah delapan aplikasi belanja online terbaik yang populer dan paling murah bisa Anda gunakan untuk mendapatkan berbagai kebutuhan dengan cara praktis.